Personal Blog Web Developer Dasar. Sharing is Everything.

Monday, 12 September 2016

Cara Setting Codeigniter

No comments

Apa sih Codeigniter ?
Codeigniter atau yang lebih di kenal CI merupakan sebuah framework PHP yang baru baru ini masih booming di kalangan Web Developer.

Hari ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara mensetting Codeigniter dari basic setting sampai ke database setting.

Pertama silahkan download codeigniter di official websitenya disini.

Lalu silahkan extract hasil download tadi pada webserver kalian (jika menggunakan XAMPP silahkan buat folder baru di htdocs, jika WAMP buat folder baru di folder www)

Hasil Extract 

Config.php
Hal yang pertama harus di setting adalah file config.php. Buka Folder Application/config/config.php
Pada file config.php terdapat banyak konfigurasi akan tetapi yang utama yang harus disetting adalah base_url. karena base_url ini adalah url dimana project ini disimpan (halaman utama web)
Config.php
Routes.php
Yang kedua adalah setting routes.php file ini adalah konfigurasi url seperti halnya .htaccess. file ini terdapat di folder application/config/routes.php
Routes.php
Cara settingnya pun cukup mudah cukup menambahkan $route['url'] = "handler controller". (:any) merupakan url yang fleksibel / sembarangan. default_controller adalah home page dari website.

Database.php
Yang terakhir database.php pada file ini adalah konfigurasi database. File ini terletak di application/config/database.php. Yang isinya setting koneksi database serta opsi opsi yang lainnya
Database.php

No comments :

Post a Comment

- Best Regards -

-FNM